
Bandung, 12 Juni 2025, bertempat di Aula Pengadilan Tinggi Agama Bandung, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Dr. Drs. H. Endang Ali Ma’sum S.H., M.H. melantik dan mengambil sumpah jabatan Ketua Pengadilan Agama di Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Bandung, kegiatan pelantikan ini dihadiri oleh wkpta bandung, para hakim tinggi PTA bandung, panitera, sekretaris PTA bandung, para ketua Pengadilan Agama se Jawa barat dan pejabat struktural dan fungsional PTA bandung.

Bandung, 12 Juni 2025, bertempat di Aula Pengadilan Tinggi Agama Bandung, Pemberian Reward kepada satuan kerja berprestasi dilingkungan Pengadilan Tinggi Agama Bandung Periode Triwulan I Tahun 2025.

Bandung, 09 Mei 2025, YM Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bandung Bapak Dr. Drs H. Endang Ali Ma`sum, SH., MH., melantik 2 (dua) orang Pegawai Negeri Sipil di Aula Pengadilan Tinggi Agama Bandung.

Bandung, 11 April 2025 atau bertepatan dengan 12 Syawal 1446 H, Pengadilan Tinggi Agama Bandung mengundang seluruh pimpinan satuan kerja di wilayahnya pada acara Halal Bi Halal dalam rangka memperingati Idul Fitri 1446 H. Acara ini diawali dengan Khotmul Quran yang diselenggarakan sebagai penutup program One Day One Juz yang diikuti oleh seluruh Hakim dan Pegawai Pengadilan Tinggi Agama Bandung hingga dapat mengkhatamkan 130 Al-Quran dalam 1 bulan Ramadhan 1446 H.

Yogyakarta, 21 Maret 2025. YM Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bandung, Bapak Dr. Drs. H. ENDANG ALI MA'SUM, S.H., M.H. menghadiri undangan dari 5 Pilar Media Communication dalam rangka Pemberian penghargaan "BEST WINNER TOP INNOVATION LEADER AWARD 2025".
